Keunggulan Layanan SMS Banking Bank Danamon

Saat ini perkembangan teknologi terus mengalami kemajuan yang pesat, sehingga banyak hal yang semua dilakukan dengan memanfaatkan teknologi tersebut. Semua itu dilakukan demi memberikan kemudahan masyarakat dalam melakukan berbagai aktivitas. Salah satunya aktivitas perbankan yang menawarkan layanan SMS Banking.

Pada kesempatan kali ini akan dijelaskan mengenai beberapa keunggulan menggunakan layanan SMS Banking dari Bank Danamon. Layanan yang bisa anda lakukan di bank ini mulai dari pengecekan saldo dan mutasi, pembelian, isi ulang pulsa, transfer dana, dan masih banyak lainnya.

SMS Banking
SMS Banking

Selain itu dengan menggunakan SMS Banking, anda bisa melakukan pembayaran seperti kartu kredit Danamon dan Non Danamon, TV kabel, Telco Pascabayar, dan masih banyak lainnya. Tentunya semua kebutuhan transaksi anda akan lebih mudah dan lebih praktis menggunakan SMS.

Lantas mengapa banyak nasabah yang lebih tertarik menggunakan layanan SMS Banking dibandingkan dengan layanan lainnya? layanan ini memang didesain untuk menjadi alternatif setelah internet banking. Mengingat kalau menggunakan internet banking anda membutuhkan ponsel yang lebih canggih dan jaringan internet yang stabil.

Pada kesempatan kali ini akan dijelaskan mengenai beberapa keunggulan menggunakan layanan SMS Banking. Penasaran? Berikut ini penjelasannya :

a. Layanan SMS tidak membutuhkan jaringan internet yang stabil. Terlebih ada di beberapa daerah di Indonesia yang jaringan internetnya masih belum stabil. Bahkan mereka lebih nyaman menggunakan layanan SMS dibandingkan dengan internet.

b. Layanan SMS dari Bank Danamon ini tidak membutuhkan ponsel canggih. Anda bisa memanfaatkan ponsel biasa yang penting bisa digunakan untuk layanan SMS. Tentunya layanan ini menawarkan transaksi yang cepat, mudah, dan lebih praktis. Selain itu layanan ini sangat aman karena data.

Bagi anda yang tertarik untuk menggunakan layanan SMS ini anda bisa langsung melakukan pendaftaran di kantor cabang terdekat atau memanfaatkan mesin ATM. Pastikan kalau datang ke kantor cabang anda perlu mengisi formulir pendaftaran, membawa buku tabungan dan KTP asli untuk persyaratan dokumen.

Bagi anda yang ingin mengetahui cara menggunakan layanan SMS dari Bank Danamon anda tidak perlu bingung sebab prosesnya tidak rumit. Anda cukup membuka menu SMS dan ketik 14114# untuk masuk ke menu utamanya. Selanjutnya anda bisa memilih berbagai jenis transaksi yang akan anda butuhkan.

Demikianlah penjelasan mengenai keunggulan layanan SMS Banking dari Bank Danamon. Nah, dengan menggunakan layanan tersebut anda bisa melakukan berbagai transaksi keuangan hanya menggunakan ponsel pintar tanpa harus antri ke kantor cabang atau ke ATM. Semoga dengan adanya penjelasan ini bisa menambah wawasan anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *