Jika berbicara mengenai mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) untuk mobil keluarga, Xpander menjadi salah satu rekomendasinya. Hal tersebut wajar karena Xpander merupakan mobil MPV yang tangguh dengan harga yang terjangkau. Harga mobil Xpander sesuai dengan tipe yang Anda pilih karena ada beberapa yang ditawarkan. Saat akan membeli mobil MPV baru ini, Anda mungkin akan melihat istilah harga OTR. Sebenarnya apa itu OTR? Berikut penjelasan selengkapnya:
Apa Itu Harga OTR (On The Road)?
OTR merupakan singkatan dari On The Road. Sedangkan harga OTR merupakan harga kendaraan bermotor yang sudah menyeluruh. Harga tersebut sudah termasuk pajak dan surat-surat kepemilikan. Kebutuhan legalitas mobil diurus oleh biro jasa yang melakukan kerja sama dengan dealer. Anda tidak perlu pusing-using mengurus STNK, BPKB, dan lain sebagainya.
Kelebihan Harga OTR
Banyak kelebihan jika Anda memilih mobil dengan harga OTR yaitu:
- Hemat waktu dan tenaga
Mengurus surat-surat yang berhubungan dengan kepemilikan dan legalitas kendaraan membutuhkan banyak waktu. Anda harus datang ke kantor Kepolisian dan Samsat untuk mengurusnya. Bagi Anda yang memiliki kesibukan tinggi, hal tersebut akan merepotkan. Namun jika membeli mobil dengan harga OTR, Anda tidak perlu buang-buang waktu dan tenaga.
- Mobil bisa langsung dipakai
Ingin langsung menggunakan mobil? Mobil Xpander dengan harga OTR jelas pilihannya. Jika belum mengurus surat-surat untuk legalitas kepemilikan, Anda belum boleh menggunakan mobil. Pasalnya Anda nanti akan terkena tilang di jalanan. Jika segera membutuhkan mobil untuk perjalanan tertentu, maka mobil dengan harga OTR wajib dijadikan pilihan.
- Tidak perlu belajar mengurus surat-surat kendaraan
Sebelum mengurus surat-surat kendaraan, Anda harus mempelajari syarat dan ketentuan. Jadi dokumen-dokumen pengajuan yang diserahkan bisa lengkap. Membeli mobil harga OTR tidak mengharuskan Anda untuk belajar mengurus surat-surat kendaraan. .
Mengapa Harga OTR di Setiap Wilayah Berbeda?
Anda mungkin menemukan harga OTR yang berbeda di setiap wilayah. Hal tersebut karena dealer melakukan kerja sama dengan biro jasa pengurusan yang berbeda. Jadi harganya pun bisa berbeda.
Rekomendasi Dealer untuk Membeli Xpander
Sudah memutuskan untuk membeli mobil Xpander terbaru? Lautan Berlian adalah rekomendasi dealer terbaik yang bisa Anda pilih. Berikut ini adalah keunggulan dealer ini:
- Dealer resmi
Lautan Berlian merupakan dealer resmi dari Mitsubishi Motor. Jadi Anda hanya akan menemukan mobil keluaran pabrikan asal Jepang ini saja. Mobil yang disediakan juga lengkap mulai dari GLS, Exceed, Sport, sampai Ultimate.
- Layanan lengkap
Dealer ini tidak hanya menawarkan layanan sales atau penjualan saja. Karena termasuk dealer 3S, Anda juga bisa mendapatkan layanan lain berupa service atau perbaikan dan sparepart atau suku cadang. Semua suku cadang yang dijual jelas keasliannya.
- Mobil dalam kondisi terbaik dan siap pakai
Mobil Xpander yang ditawarkan berada dalam kondisi terbaik mulai dari kebersihan, keharuman, dan lain sebagainya. Harga yang ditawarkan juga sudah OTR termasuk surat-surat kendaraan.
Harga Xpander di Lautan Berlian
Berikut ini adalah harga Xpander beserta dengan tipenya:
- GLS MT mulai dari Rp 253 jutaan
- GLS CVT mulai dari Rp 262 jutaan
- Exceed MT mulai dari Rp266 jutaan
- Exceed CVT mulai dari Rp 275 jutaan
- Sport mulai dari Rp 304 jutaan
- Ultimate mulai dari Rp 307 jutaan
Itulah pembahasan mengenai harga mobil Xpander OTR yang mungkin belum Anda ketahui. Jadi saat berada di dealer Lautan Berlian, Anda sudah tidak akan bingung lagi. Jangan lupa test drive untuk merasakan performa mobil Xpander secara langsung. Hubungi tim marketing untuk mendapatkan layanan yang Anda inginkan. Informasi kontak bisa dilihat di website resminya yaitu www.lautanberlianku.co.id. .