5 Batu Mulia Terbaik untuk Liontin Emas Kekinian, Warna-Warni

Batu mulia atau yang juga dikenal dengan batu permata merupakan mineral berbentuk batu yang memiliki nilai jual sangat tinggi. Mineral ini terbentuk selama ratusan juta hingga milyaran tahun di bawah Bumi. Sebelum dipasang pada perhiasan, batu mulia membutuhkan pemolesan terlebih dahulu. Setidaknya ada lima batu mulia terbaik dan terindah yang bisa menghiasi liontin emas kekinian. Ciri khasnya dibedakan berdasarkan warnanya. Tidak perlu berlama-lama lagi, berikut ini adalah lima batu mulia tersebut:

Ruby

Ruby adalah batu mulia cantik yang cukup terkenal dan disukai banyak orang. Bahkan tokoh ternama dan selebriti juga menyukai batu satu ini. Batu ruby sendiri adalah jenis batu mineral korundum yang warnanya merah. Warna tersebut muncul akibat kandungan kromium di dalamnya.

Istilah ruby berasal dari bahasa Latin yaitu rubeus yang artinya merah. Jadi ruby sudah jelas bahwa identik dengan warna merah. Mulai dari merah jambu hingga merah pekat seperti darah. Kekuatan dari batu merah ini cukup tinggi yaitu 9 Mohs. Tambang yang menghasilkan ruby berkualitas adalah Madagascar, Burma, Thailan, Sri Lanka, Vietnam, dan Kenya.

Safir

Setiap batu mulia memiliki warna identiknya masing-masing, termasuk batu safir ini. Batu safir merupakan jenis mineral korundum seperti ruby. Safir identik dengan warna biru yang sangat indah. Meskipun nyatanya ada warna safir lainnya.

Batu safir sempat sangat populer karena pernah digunakan sebagai cincin tunangan oleh Kate Middleton. Selain digunakan sebagai cincin tunangan, banyak juga liontin yang menggunakan batu safir. Terkadang safir juga dipadukan dengan batu lain seperti ruby atau berlian.

liontin emas kekinian
liontin emas kekinian

Zamrud

Zamrud merupakan batu mulia ketiga yang memiliki kecantikan tiada tara. Batu mulia ini identik dengan warna hijau, mulai dari hijau, hijau gelap, lalu hijau yang agak kebiruan. Liontin dengan zamrud hijau tampak sangat mewah. Meskipun begitu, tingkat kekuatan batu zamrud ternyata cukup rendah dibandingkan berlian. Zamrud hanya memiliki kekuatan 7,5 sampai 8 Mohs. Jadi batu hijau ini lebih mudah retak atau pecah dibandingkan berlian.

Berlian

Siapa sih yang tidak tahu mengenai berlian. Batu mulia satu ini merupakan batu terbaik dan tercantik untuk liontin emas. Berlian terbuat dari karbon dengan tingkat kekerasan sempurna yaitu 10 Mohs. Tingkat kekerasan yang dimiliki tersebut karena proses pembentukan alami yang mengalami tekanan dan suhu tinggi selama miliaran tahun. Warna berlian yang paling umum adalah putih. Namun ada juga fancy color diamond yang sangat langka seperti red diamond, pink diamond, yellow diamond, dan lain sebagainya.

Topaz

Batu mulia terakhir mungkin masih cukup asing bagi sebagian dari Anda. Topaz merupakan batu mulia yang memiliki warna beragam. Warnanya tersebut didapatkan dari campuran kimiawi selama pembentukan. Jika campurannya kromium, maka topaz akan berwarna merah, merah muda, atau ungu. Warna paling umum dari topaz sendiri ternyata bukan biru, melainkan coklat. Topaz biru didapatkan dari proses buatan, bukan proses alami di dalam Bumi.

Itulah 5 batu mulia terbaik dan tercantik yang bisa membuat liontin emas kekinian milik Anda semakin menawan. The Palace adalah brand yang menjual beragam liontin dengan tambahan batu berlian. Kualitas dari emas maupun berlian yang digunakan tidak perlu diragukan lagi karena sudah ada sertifikatnya.

Model yang ditawarkan juga beragam mulai dari etnik untuk koleksi Nusantara, simple untuk koleksi Moela, liontin inisial, dan masih banyak yang lainnya. Jika masih bingung mencari liontin yang tepat, cobalah datang langsung ke gerai The Palace. Pegawai yang berjaga akan membantu memilihkan liontin sesuai dengan keinginan Anda. Jangan lupa untuk mengintip desain dan koleksi yang ditawarkan secara online melalui website www.thepalacejeweler.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *